AKSI BELA
SUMBER 304
Salah satu
visi PAS dalam upaya pelestarian Alam adalah Kegiatan Pengawasan dan Perawatan
Sumber-Sumber Air, kita namakan KEGIATAN atau AKSI BELA SUMBER. PAS Lestari
tidak tiru-tiru Aksi Bela Islam. Kebetulan saja ide dan gagasan membuat judul
sama.
Kita memastikan
bahwa keberadaan sumber air sangat penting dan bahkan lebih penting dari yang
terpenting. Semua makhluk mutlak membutuhkan air, terutama manusia butuh air
untuk menopang hidup.
Tampak dalam
foto-foto, LASKAR FPAS (Front Pembela Air Sumber) sedang giat membersihkan
aliran sumber, menghadang dedaunan yang ikut terbawa arus air. Menyalakan dupa agar
Para Lelembut, Dedemit dan Gandaruwo tetap krasan membantu Front Pembela Air
Sumber menjaga titik-titik sumber. Pembakaran dupa di pimpin oleh Kasepuhan bernama Mbah Ngateman dan Mbah Sarno.
AKSI BELA
SUMBER 304
Kegiatan
perawatan sumber dilaksanakan pada tanggal 30 April 2017 (304), lokasi sumber
di Kali Sapar Dusun Biting Desa Seloliman-Trawas. Sumber ini tempat bergantung
hidupbagi warga Dusun Biting RT. 05 RW. 07. Terutama untuk kebuthan minum pada
puncak kemarau antara September – Nopember.
Laskar
Pembela Air Sumber (PAS) Lestari tetap sebagai kelompok swadaya yang amat cinta
pada keberlanjutan sumber air. Terutama sumber air yang dimanfaatkan langsung
oleh warga untuk minum.
Kegiatan patrol
perawatan sumber air dilakukan secara rutin dan berkeliling sampai kewilayah
desa lain di sepanjang kaki gunung Pawitra.
Demikian
sekilas info dari PAS Lestari, sampai berjumpa kembali pada AKSI BELA SUMBER
pada bulan-bulan selanjutnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar